RGu3u8BLriTwtLKTeinGPrfojNsvmeTyU6ah0e1k

Cara Buat Onde-Onde Wijen


Bahan:
•400 gr tepung ketan putih(aku pake ros*brand)
•100 gr kentang, kukus lalu haluskan
•180 gr gula halus
•1/2 sdt garam (sdt= sendok teh)
•300-350 ml air hangat
•secukupnya wijen putih dan minyak goreng

Bahan Isian:
•200 gr kacang hijau kupas
•180 gr gula pasir
•1/2 sdt vanili
•1/2 sdt garam
•150 ml santan kental
•1 lembar daun pandan

Cara buat isian:
•Cuci bersih kacang hijau lalu rebus dengan air smpai empuk dan air menyusut. Kemudian rebus lagi dengan santan, gula, vanili, garam dan daun pandan. Masak sampai kalis. Sisihkan, kalau sudah dingin bentuk bulat2 ya ukuran sesuka hati aja

Cara buat kulit:
•Campur tepung, kentang, gula, garam sampai merata, tambahkan air hangat sedikit demi sedikit sampai kira2 adonan bisa dipulung. Bentuk bulat2 adonan ukuran terserah ya.

Cara :
•Pipihkan adonan kulit, isi dengan kacang hijau bulatkan kembali, lalu tekan2 pakai sendok, cemplungin ke air, gulingkan ke dalam wijen.
•Goreng onde-onde dengan api kecil ya, kalau sudah mengapung aduk2 biar matang merata.
•Onde anget siap sajikan.

Resep ini dibuat oleh @ferry_susia. Jangan lupa difollow ya:)


Related Posts

Related Posts

Posting Komentar